Alhamdulillah puji syukur kepada Allah atas segala nikmatnya, Blog ini dibuat dengan harapan menjadi sedikit amal baik dibalik segala kekurangan yang kami miliki. semoga ada manfaat bagi para pembaca, amin.

Saturday, February 1, 2014

Hadits tentang semua bid'ah adalah sesat

Tak heran kalau ada orang yang mengtakan semua bid'ah sesat. karena memang ada hadits yang secara tekstual menjelaskan seperti itu..yang membuat sya heran kenapa orang alim, pintar juga mengatakan seperti itu, tanpa mengkaji hadits tersebut lebih mendalam..berikut hadits nabi yang dijadikan dalil oleh para penolak bid'ah.
عَنْ عَبْدِ اللهِ بْنِ مَسْعُوْدٍ أَنَّ رَسُوْلَ اللهِ صلى الله عليه وسلم قاَلَ ,اَلاَ وَاِياَّكُمْ وَمُحْدَثَاتِ اْلاُمُوْرِ فَاِنَّ شَرَّ اْلاُمُوْرِ مُحْدَ ثَاتُهَا وَكُلُّ مُحْدَثَةٍَ بِدْعُةُ وَكُلُّ بِدْعَةٍ ضَلاَ لَة ٌ(رواه ابن ماجه,48
]Dari abdullah bin mas'ud, sesungguhnya rasulullah saw bersabda, ingatlah berhati-hatilah kalian, jangan sampai membuat hal-hal baru (yang bertentangan dengan hukum syara') karena perkara yang paling jelek adalah membuat-buat hal baru dalam masalah agama. dan setiap perbuatan yang baru dibuat itu adalah bid'ah. dan sesunggunya semua bid'ah itu adalah sesat (HR. ibnu majah)

karena lafad kullu yang berarti "semua" itulah yang menjadikan orang tak mau dengan bid'ah. padahal kalau kita kaji tidak selamanya kata kullu itu meliputi semuanya kadangkala mempunyai arti sebagian, seperti pada firman Allah yang berbunyi :
َوَجَعَلْنَا مِنَ اْلمَاءِ كُلَّ شَيْءٍ حَيٍّ (الانبياء :30
Dan kami jadikan segala sesuatu yang hidup itu dari air ( QS. al Anbiya':30)
pada ayat ini Allah memakai kata كُلُّ  (semua) dalam mengatakan semua makhluk ), coba kita fikir apakah semua yang ada di dunia ini hidup dari air atau dengan air..? jawabannya tidak.. kalau kita artikan Allah menjadikan itu dengan menciptakan semua dari Air, nyatanya manusia tercipta dari air, malaikat dari cahaya. kalu kita artikan hidup butuh air malaikat hidup tidak butuh air.
kesimpulannya lafad "kullu" pada dalil bid'ah tersebut bukanlah semua, sebab kalau kita artikan semua berarti kita melarang semua aktifitas di kehidupan sekarang ini, kita tidak boleh baca tulisa saya ini, kt tidak boleh naik sepeda motor, mobil dll.
jadi kesimpulannya tidak semua bidah itu sesat, dan dalil yang menjelaskan bid'ah itu sesat adalah dalil dari bid'ah yang bertentangan dengan ajaran islam/ syariat. 
semoga bermanfaat.........

No comments:

Post a Comment

  © Blogger template Foam by Ourblogtemplates.com 2009

Back to TOP